Pengembangan Aspek Psikomotorik Siswa Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Ulunoyo dalam Mengajar Sekolah Minggu

Arozatulo Telaumbanua

Abstract


Teaching Sunday School needs effective, creative, innovative and dynamic psychomotor to produce a good and quality teaching process. A Sunday School teacher should not underestimate Sunday School children in understanding God's Word. Some Sunday School teachers think children are not critical, the fact they have complex skills. The majority of Sunday School teachers are educated or currently sitting in high school. Thus, the psychomotor aspect really needs to be developed through trainings carried in schools and churches. Because teaching Sunday school cannot be carried like a sermon at Sunday worship in church, but Sunday school activities are full of creations and are colored with a joyful and fun atmosphere for children. The purpose is to improve the skills of State High School 2 Ulunoyo students in teaching creative Sunday schools. A combination of lecture, question and answer and role-playing methods was used. As a result of this community service, students better understand the importance of creation in Sunday school teaching, add experience and give new enthusiasm to be involved in Sunday school activities in their respective churches. They are very enthusiastic about participating in this activity and implementing it in the Sunday school ministry where they serve.

Keywords: evelopment; psychomotor; students; teaching; sunday school

 

Abstrak

Mengajar Sekolah Minggu perlu psikomotorik yang efektif, kreatif, inovatif dan dinamis untuk menghasilkan proses pengajaran yang baik dan berkualitas. Dalam mengajar Sekolah Minggu, seorang guru Sekolah Minggu tidak boleh menganggap remeh anak Sekolah Minggu dalam memahami Firman Tuhan. Sebagian guru Sekolah Minggu beranggapan bahwa anak sekolah minggu tidak kritis. Namun yang benar faktanya ialah anak Sekolah Minggu memiliki keterampilan yang kompleks. Guru Sekolah Minggu mayoritas berpendidikan atau sedang duduk dibangku Sekolah Menengah Atas. Dengan demikian aspek psikomotorik sangat perlu dikembangkan melalui pelatihan-pelatihan yang dilaksanakan di sekolah maupun di gereja. Sebab mengajar sekolah minggu tidak dapat dilaksanakan seperti khotbah pada ibadah minggu atau ibadah raya di gereja, tetapi kegiatan sekolah minggu penuh dengan kreasi-kreasi dan diwarnai dengan suasana yang sukacita serta menyenangkan bagi anak sekolah minggu. Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk meningkatkan keterampilan siswa Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Ulunoyo dalam mengajar sekolah minggu yang kreatif. Dalam kegiatan tersebut, digunakan metode kombinasi antara ceramah, tanya jawab dan bermain peran. Hasil dari pengabdian kepada masyarakat ini, siswa lebih memahami pentingnya kreasi dalam mengajar sekolah minggu, menambah pengalaman dan memberikan semangat baru untuk terlibat dalam kegiatan sekolah minggu di gereja masing-masing. Mereka sangat antusias mengikuti kegiatan ini dan menerapkan di pelayanan sekolah minggu di mana mereka melayani.

Kata Kunci: pengembangan; psikomotorik; siswa; mengajar; sekolah minggu


Full Text:

Pdf (B.Indonesia)

References


Choiryah Widiasari, Humaam Almahi, Dewi Prasetyoningrum, Nisa Laili Rohmatika, Evera Niara Sendy, Yudhistira Laksamana Satria, Jati Ayu Nurma Permatasari, Rosalia Tunika Grandis, Ara Reda Astara, Muhammad Edi Kurniawan. “Pengembangan Psikomotorik Peserta Didik Melalui Kegiatan Outing Class Di BA Aisyiyah Bulakrejo 2 Sukoharjo 1.” Buletin KKN Pendidikan, 2019.

Dwiati Yulianingsih. “Upaya Guru Sekolah Minggu Dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Alkitab Di Kelas Sekolah Minggu.” Fidei: Jurnal Teologi Sistematika dan Praktika 3, no. 2 (2020): 285–301.

Ivana IT Tefbana, Sarce Rien Hana, Tri Supartini, Hengki Wijaya. “Kompetensi Guru Sekolah Minggu Terhadap Keefektifan Mengajar Anak: Suatu Studi Kuantitatif Di Jemaat GPdI El-Shaddai Makassar.” Didache: Jounal of Christian Education 1, no. 2 (2020): 205–221.

Lie, Paulus. Mengajar Sekolah Minggu Yang Kreatif. Yogyakarta: Andi Offset, 2015.

Magdalena, Ina, Amilanadzma Hidayah, and Tiara Safitri. “Analisis Kemamuan Peserta Didik Pada Ranah Kognitif, Afektif, Psikomotorik Siswa Kelas II B SDN Kunciran 5 Tangerang.” Jurnal Pendidikan dan Ilmu Sosial 3, no. 1 (2021): 48–62. https://ejournal.stitpn.ac.id/index.php/nusantara.

Maria Magdalena Swantina, Helen Farida Latif. “Etika Hamba Tuhan Berdasarkan 1 Timotius 4:12 Dan Relevansinya Dalam Pelayanan Pada Zama Akhir.” Ginosko: Jurnal Teologi Praktika 2, no. 1 (2020): 44–54.

Riniwati. “Pembinaan Guru Sekolah Minggu Untuk Mengajarkan Konsep Keselamatan Pada Anak.” Evangelikal: Journal Teologi Injili dan Pembinaan Warga Jemaat 4, no. 2 (2020): 186–194.

Rosalia Dwinanti, Bayu Pratama Nugroho, Susi Hendartie. “Media Pembelajaran Interaktif Untuk Anak Sekolah Minggu Pada GKE Sinta Pararapak.” Saintekom 11, no. 2 (2021): 98–112.

Siswoyo, Hadi. “Sekolah Minggu Sebagai Sarana Dalam Membentuk Iman Dan Karakter Anak.” Jurnal Santum Domine 2, no. 3 (2019): 121–133.

Souisa, Sjeny Liza. “Transformasi Pembelajaran Sekolah Minggu Yang Memerdekakan Di Gereja Pada Masa Kenormalan Baru.” In Prosiding Pelita Bangsa, 1:175–180. Jakarta: STT Pelita Bangsa, 2021.

Tanto Kristono, Deo Putra Perdana. “Hambatan Dan Pelayanan Guru Sekolah Minggu Di Gereja Kristen Jawa Jebres Surakarta.” Jurnal Teolgi Gracia Dea 1, no. 2 (2019): 90–100.

Widiyanto, Mikha Agus. “Strategi Pelayanan Guru Sekolah Minggu Bagi Pertumbuhan Rohani Anak.” Edulead: Journal of Christian Education and Leadership 2, no. 2 (2021): 276–286.




DOI: https://doi.org/10.53547/realcoster.v5i2.191

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Indexed By:

            

Published: Sekolah Tinggi Teologi Real Batam
Address: Jl. Ahmad Yani, Komplek House of Glory Belakang Ruko Eden Park, Taman Baloi, Batam Kota, Batam City, 29432
Kec. Batam Kota, Kotamadaya Batam, Kepulauan Riau.

Website E-Jurnal: https://ojs.sttrealbatam.ac.id/index.php/coster
e-ISSN: 2807-6044

Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.
Copyright © Real Coster : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat. All Rights Reserved.